PEDULI FAKTA

Twitter @PeduliFakta

FAKTA ROKOK l DARWIS TERE LIYE

Dua pabrik rokok milik raksasa rokok ditutup di Jember dan Lumajang. 5.000 lebih buruh di-PHK. Bukan karena produksi rokok turun, tapi industri rokok pelan tapi pasti akan bergerak ke rokok produksi dengan mesin, dan pelan tapi pasti, ribuan buruh2 rokok produksi tangan akan tersingkir, digantikan mesin.
Mungkin saatnya para pembela rokok dengan argumen rokok itu memberikan pekerjaan bagi ribuan buruh bertanya ke perusahaan2 ini, kenapa alias why?

Sebagai informasi tambahan, setiap tahun, ratusan ribu ton tembakau diimpor dari luar negeri. Angka impornya terus tumbuh tinggi setiap tahunnya. Pelan tapi pasti, petani tembakau Indonesia akan tersingkirkan. Lagi-lagi silahkan tanya ke perusahaan ini, kenapa alias why?

Nah, satu perusahaan rokok raksasa, bisa untung nyaris 10 trilyun setiap tahun, maka siapa yang kaya raya dari bisnis ini? Apakah buruh pabrik rokok dan petani tembakau makmur? Bandingkan dengan 10 trilyun untung mereka. Jika kalian bekerja gajinya 10 juta per bulan, maka butuh 1 juta bulan agar setara dengan keuntungan tersebut.

Mereka hanya menganggap negeri ini pangsa pasar raksasa bisnis rokok. Tidak lebih tidak kurang. Karena di negeri maju sana, industri rokok tersingkirkan oleh kesadaran hidup sehat. Beasiswa, sponsorhip, dsbgnya itu hanya pemanis untuk tameng atas ratusan ribu orang2 jatuh sakit setiap tahun karena rokok, trilyunan biaya kesehatan karena rokok. Mereka hanya sekadar menganggap kalian yang membela habis2an rokok sebagai pangsa pasar saja. Mereka tidak pernah peduli dengan kalian.
Pikirkanlah. Jaga anak2 kita, remaja2 kita dari rokok.

*Tere Liye
Label artikel Fakta Rokok judul FAKTA ROKOK l DARWIS TERE LIYE...By : PEDULI FAKTA
Ditulis oleh: Unknown - Jumat, 30 Mei 2014

Belum ada komentar untuk "FAKTA ROKOK l DARWIS TERE LIYE"

Posting Komentar